Amanat.id- Berdasarkan Surat Edaran (SE) Nomor: 7452/Un.10.0/R.3/KM.05.04/12/2024, Universitas Islam Negeri (UIN) Walisongo membuka pendaftaran seleksi atlet Pekan Olahraga, Seni, dan Ilmiah (PORSI) II Jawa dan Madura (JAWARA) hingga Jumat (31/1/2025).
Berikut informasi dalam surat tersebut:
- Seleksi PORSI II bertujuan untuk mempersiapkan mahasiswa yang berbakat dalam bidang kompetisi untuk menjadi perwakilan UIN Walisongo pada PORSI II JAWARA Tahun 2025.
- Mahasiswa UIN Walisongo yang memiliki bakat, minat, dan prestasi dalam cabang perlombaan PORSI II JAWARA 2025 dapat mendaftar melalui laman https://s.id/regporsijawara2.
- Pendaftar seleksi PORSI II JAWARA 2025 ditutup pada tanggal 31 Januari 2025.
Menanggapi informasi tersebut, Kepala Bagian (Kabag) Akademik dan Kemahasiswaan UIN Walisongo, Nurrohman membenarkan bahwa saat ini UIN Walisongo sedang membuka pendaftaran seleksi PORSI II.
“Semua mahasiswa yang memiliki bakat dan minat dapat mendaftarkan diri, tetapi tetap harus melalui proses seleksi untuk penentu perwakilan kampus,” jelasnya saat diwawancarai di kantornya, Sabtu (28/12).
Nurrohman memastikan akan ada sosialisasi terkait seleksi tersebut.
“Untuk sosialisasi saat ini kami belum menentukan jadwalnya, tapi pasti akan ada sosialisasi lebih lanjut terkait seleksi atlet PORSI ini,” ujarnya.
Menurut Nurrohman saat ini proses seleksi masih dalam tahap pendaftaran.
“Untuk saat ini baru kita buka pendaftaran seleksinya saja,” terangnya.
Ia juga menjelaskan untuk tahap selanjutnya akan diinformasikan kembali ketika Petunjuk Teknis (Juknis) sudah ada.
“Untuk tahapan seleksi selanjutnya akan kami sampaikan setelah Juknis terbaru dari penyelenggara PORSI II sudah disampaikan,” tambahnya.
Mahasiswa Program Studi (Prodi) Manajemen Haji dan Umrah (MHU), Wildan mengatakan PORSI II JAWARA dapat menjadi batu loncatan bagi mahasiswa.
“Porsi merupakan kegiatan yang sangat baik kegiatan ini juga dapat menjadi batu loncatan bagi mahasiswa yang memiliki potensi bakat, minat, dan prestasi dalam bidang seni, olahraga, dan juga ilmiah,” ungkapnya.
Wildan menyayangkan juga informasi yang disampaikan masih belum jelas.
“Sangat disayangkan jika hanya mencantumkan pendaftaran tanpa ada kejelasan, misalnya seperti tahap dari seleksi atau timeline penyeleksian. Saya rasa kurang lengkap jika disajikan begitu saja,” ujarnya.
Ia juga merasa pengumuman yang disebarkan bertepatan libur semester akan berdampak pada turunnya antusiasme pendaftar.
“Pengumuman yang disampaikan mendadak bertepatan libur semester juga, dikhawatirkan akan menurunkan antusiasme mahasiswa dalam mendaftaran seleksi PORSI II ini,” ucapnya.
Mahasiswa Program Studi Teknik lingkungan, Gugun mengatakan ajang ini menjadi kesempatan bagi para mahasiswa.
“Cukup menarik ajang ini juga dapat menjadi tempat bagi mahasiswa menunjukan bakat dan minat dalam bidang tertentu,” ujarnya.
Ia juga merasa informasi yang diberikan oleh UIN Walisongo masih kurang efektif.
“Dalam form hanya disediakan juknis tahun lalu. Kita tidak tahu seleksi apa yang akan kita hadapi dan juga alur dari seleksi tersebut,” tuturnya.
Reporter: Daffa Rizky Fadillah Akmal
Editor: Gojali