Pengesahan Proker DEMA FITK: Wahyudi, Wakil Dekan III Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama saat menyampaikan sambutannya tentang keharusan membangun relasi. |
Skmamanat.com – Program Kerja (Proker) Dewan Eksekutif Mahasiswa (Dema) Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan (FITK) UIN Walisongo resmi disahkan oleh Senat Mahasiswa Fakultas (Sema-F), Kamis (09/03).
Acara yang bertempat di Auditorium 1 kampus 1 itu, mengusung tema “Restorasi Iklim Akademik Guna Menjaga Kedaulatan Mahasiswa di Era Sekarang dan Masa Mendatang.”
Acara dihadiri oleh segenap pengurus Sema-F, Dema-F, Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ), Unit Kegiatan Mahasiswa Fakultas (UKM-F), masing-masing ketua kelas dan Wakil Dekan III Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama FITK, Wahyudi.
Wahyudi menyampaikan, mahasiswa harus pandai menjalin relasi dengan berbagai pihak di luar kampus. Hal itu dimaksudkan untuk mendapatkan dana tambahan sebagai penunjang kegiatan mahasiswa.
“Jika kegiatan mahasiswa mengikuti anggaran yang ada, maka kegiatan tidak akan berjalan,” Kata Wahyudi saat memberikan sambutan.
Ia juga menambahkan, media sangat penting untuk didekati, karena sebesar apapun kegiatan yang diadakan oleh mahasiswa, jika tidak ada yang mempublikasikan, maka kegiatan itu tidak bisa diketahui secara luas.
“Kita bisa bekerja sama dengan media yang ada, seperti Jawa Pos dan Suara Merdeka,” Ujarnya.
Selain itu, alumnus UIN Walisongo tersebut juga menyampaikan bahwa mahasiswa harus menghidupkan iklim akademik di lingkungan kampus dengan membentuk kelompok-kelompok diskusi. Ide-ide yang didapat bisa ditulis, lalu dikirimkan ke media massa.
“Bagi tulisan Mahasiswa yang dimuat di media, akan mendapat reward dari kampus. Lumayan untuk meringankan beban orang tua,” ucapnya.
Nada, salah seorang Sema-F mengatakan, sependapat dengan pesan dan saran yang telah disampaikan oleh Wahyudi. Baginya, relasi dibutuhkan juga sebagai jalur di masa depan untun mempermudah kesuksesan.
“Dengan relasi, kesuksesan akan semakin mudah diraih,” ujarnya.