FOTO BERSAMA : Skuat TIM WSC sesat setelah penyeahan trofi juara Purnabhakti Cup 2016 |
Amanat- Tim delegasi Unit kegiatan Mahasiswa (UKM) Walisongo Sport Club (WSC) UIN Walisongo Semarang, menjuarai ajang Turnamen Futsal Purnabhaki Cup 2016.
Tim tersebut, berhasi menaklukan lawannya saat partai final pertandingan dengan skor telak 6-1 atas tim Puma FC yang beranggotakan mahasiswa Jurusan Manajemen Pendidikan Islam (MPI). Jumat (17/12).
Turnamen Purnabhakti yang diperuntukan untuk mahasiswa UIN Walisongo tersebut, dilaksanakan di Gedung Serba Guna (GSG) Universitas Islam Negeri (UIN) Walisongo Semarang.
Tak kurang 36 tim turutserta dalam parlombaan tersebut. Selain mengadakan laga futsal, Purnabhakti Cup juga turut menggelar kejuaran bola voli dan catur mulai Jum,at (9/12) sampai Minggu (9/12).
Atas kemenangan tim delegasil WSC, menjadikan tim Puma FC sebagai Runner Up dan tim Febi FC menjadi terbaik ke-3 setelah mengalahkan tim Dakwah angkatan 2012 dalam.
M Zahrul Umam, salah satu pemain WSC mengapresiasi kerja kawan satu timnya yang telah berlatih dan berjuang maksimal dalam turnamen Futsal Purnabakti Cup 2016 itu.
Kemenangan ini, kata Zahrul, menambah kebahagian dibenak anggota tim yang bertanding. Pun begitu, meski masih dalam turnamen lingkup kampus sendiri, ia optimis untuk menatap kejuaraan daerah tahun depan.
“Kami telah mempersiapkan diri untuk kejuaran tingkat daerah yang menanti di tahun 2017,” ucap Zahrul.
Badrus Salam