
Amanat.id- Berdasarkan surat edaran dari Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LP2M) Nomor: 1523/Un.10.0/L.1/T.A.00.01/11/2022 dan Surat Keputusan Rektor Universitas Islam Negeri (UIN) Walisongo Nomor 111 tahun 2022 tentang Kalender Akademik 2022/2023, pendaftaran Kuliah Kerja Nyata Mandiri Inisiatif Terprogram (KKN MIT) Ke-15 Tahun 2023 resmi dibuka, Rabu (30/11/2022).
Dalam surat edaran tersebut diterangkan bahwa pendaftaran mulai dibuka pada tanggal 5-12 Desember 2022 dengan beberapa ketentuan. Berikut adalah ketentuan umumnya:
- Berstatus mahasiswa S1 aktif
- Lulus 100 SKS dengan Indeks Prestasi Kumulatif minimal 2,00
- Tidak sedang hamil atau baru melahirkan, kecuali mahasiswi semester XIII
- Satu kelompok terdiri 15 orang mahasiswa, minimal dua Program Study dan lintas Fakultas yang diusulkan oleh mahasiswa
- Menyerahkan surat permohonan KKN MIT kepada ketua LP2M dengan melampirkan Proposal KKN MIT Ke-15 dan Surat Keterangan kesediaan ditempati sebagai lokasi KKN dari Lurah/Kepala Desa dengan ketentuan dan format yang telah ditetapkan di website: https://kkn.walisongo.ac.id/;
- Satu Kelurahan/Desa hanya dapat ditempati satu Posko KKN
- Lokasi KKN yang disarankan di Kota Semarang dan Kabupaten Kendal:
- Kecamatan Banyumanik Kota Semarang (11 Kelurahan)
- Kecamatan Tembalang Kota Semarang (12 Kelurahan)
- Kecamatan Patebon Kabupaten Kendal (18 Desa)
- Kecamatan Kangkung Kabupaten Kendal (15 Desa)
- Biaya KKN berasal dari UKT mahasiswa
- Mahasiswa yang sudah pernah KKN dan tidak lulus , diwajibkan membayar biaya KKN sebagaimana ketentuan yang berlaku
- Biaya kebutuhan kegiatan selama KKN dan living cost menjadi tanggungjawab pribadi mahasiswa KKN. Besaran biaya susuai hasil kesepakatan Posko KKN
Ketentuan Khusus :
- Tidak sedang mengambil PPL/KKL/PMK/KP saat pelaksanaan KKN MIT Ke-15
- Setiap Posko diminta untuk membuat struktur yang terdiri dari: Koordinator Desa/Kordes, Sekretaris, Bendahara, Koordinator Seksi Program Kerja dan Anggota
- Setiap Posko diwajibkan memiliki akun platform sosial media: Facebook, Instagram dan Youtube dengan nama dan foto profil Posko KKN
Jadwal kegiatan :
- Sosialisasi program KKN MIT Ke-15 pada tanggal 25-30 November 2022 melalui website http://kkn.walisongo.ac.id
- Pendaftaran KKN pada tanggal 5-12 Desember 2022
- Seminar proposal KKN pada tanggal 20-22 Desember 2022
- Pengumuman hasil seminar proposal pada tanggal 24 Desember 2022 melalui website http://kkn.walisongo.ac.id
- Penetapan peserta dan DPL KKN pada tanggal 29 Desember 2022
- Pengurusan perijinan Pemkot/Pemkab lokasi KKN pada tanggal 2-5 Januari 2023
- Orientasi dan pembekalan KKN pada tanggal 6 Januari 2023
- Pelaksanaan KKN (45 hari) pada tanggal 10 Januari-23 Februari 2023
- Penarikan mahasiswa KKN pada tanggal 23 Februari 2023
- Penyerahan laporan KKN maksimal tanggal 3 Maret 2023
- Seminar hasil kinerja KKN pada tanggal 21 Maret 2023
- Yudisium pada tanggal 28 Maret 2023
Mengetahui surat edaran tersebut, Mahasiswa jurusan Hukum Ekonomi Syari’ah, Kafa Muwafiqur merasa kurang puas dengan ketentuan-ketentuan yang tertera.
“Ini di luar ekspektasi saya. Banyak persyaratan yang berbeda dari KKN sebelumnya. Misalnya, KKN Mandiri dulu lokasinya ditentukan sendiri tapi yang sekarang malah ada ketentuan tempat yang disarankan, padahal saya dan teman-teman sudah survei dan mencari tempat untuk KKN,” ujar mahasiswa semester tujuh tersebut.
Kafa menambahkan bahwa menurutnya sosialisasi KKN UIN Walisongo kali ini kurang meluas.
“Dari sosialisasi kurang meluas, karena hanya lewat surat edaran online saja. Jika sosialisasi dilakukan secara offline mungkin akan sangat memuaskan, atau mungkin bisa melalui instagram dan sebagainya yang jika ada hal yang kurang dipahami bisa langsung ditanyakan,” tambahnya.
Sementara itu, Mahasiswi jurusan Pendidikan Bahasa Arab (PBA), Farkha Maulida ingin mengikuti kegiatan KKN MIT tersebut namun terkendala pada jumlah SKS.
“Awalnya ingin daftar KKN MIT itu, tapi pas tanggal akhir pendaftaran jumlah SKS saya belum mencapai 100 karena pada tanggal itu belum jadwal input nilai UAS,” ucap mahasiswa semester lima tersebut.
Reporter : Fitri Arifah
Editor: Nur Rzkn