Amanat.id- Universitas Islam Negeri (UIN) Walisongo mengeluarkan Surat Edaran (SE) Nomor: 4599/Un.10.0/R.1/DA.07.01/11/2023 terkait imbauan perkuliahan online pada Rabu (8/11/2023) mendatang.
Imbauan tersebut dalam rangka melancarkan acara Wisuda Periode November 2023 yang berlangsung pukul 06.30-12.00 WIB di Auditorium II Kampus 3.
Menanggapi hal tersebut, Mahasiswa Fakultas Sains dan Teknologi (FST), Lutfi menganggap bahwa kuliah online kurang efektif.
“Kalau online kurang maksimal. Biasanya banyak yang gak dengerin, saat penyampaian materi malah ditinggal tidur. Jadi, materi gak akan masuk,” ucapnya saat diwawancarai oleh tim Amanat.id, Senin (6/11/2023).
Mengenai imbauan kuliah online, dirinya sudah mengetahui dari grup Komandan tingkat (Komting).
“Saya tahu jam tiga tadi di grup komting, langsung saya share ke grup kelas,” jelas Mahasiswa Pendidikan Matematika tersebut.
Mahasiswa Fakultas Dakwah dan Komunikasi (FDK), Muftia justru setuju dengan diadakannya kuliah online karena mahasiswa dapat menyambut para wisudawan.
“Memang lebih baik kuliah offline seperti biasa, bisa dialihkan ke kampus 1 atau 2, tetapi kalau kuliah offline yang nyambut wisudawan siapa?” ujarnya.
Meski belum mengetahui surat edaran perkuliahan online, Muftia sudah paham dengan skema perkuliahan saat wisuda.
“Saya belum tahu surat edaran resminya, tetapi sudah tahu kalau ada wisuda dan biasanya memang online,” katanya.
Reporter: Hanum Ulfiatus S.
Editor: Fathur