Skmamanat.com- Redaktur Tribun Jateng, Iswidodo kenalkan press release melalui pelatihan press release yang diadakan Surat Kabar Mahasiswa (SKM Amanat), Sabtu (8/4/2018).
Bertempat di Audit I lantai 2, kampus I UIN Walisongo, pelatihan ini dihadiri perwakilan dari seluruh Organisai Mahasiswa (Ormawa) baik tingkat universitas maupun fakultas.
Dalam awal pembicaraannya, Iswidodo menyampaikan bahwa menulis press release itu lebih mudah daripada membuat surat cinta.
“Yang terpenting itu yakin, jika kita yakin maka kita bisa.” ucapnya di hadapan para peserta.
Di tengah-tengah penyampaiannya, Iswidodo mengajak para peserta membuat release yang benar dengan mempraktekannya langsung.
“Membuat release itu harus lengkap. Bisa update informasi terkini dengan memantau info di website, instagram, facebook dan media sosial lainnya,” kata Iswododo.
Iswidodo juga, menjelaskan straight news dan feature. Straight news berarti menginformasikan kejadian langsung tanpa opini di dalamnya sedangkan feature merupakan kejadian yang sudah terjadi boleh ditambahi opini.
Menurut Iswidodo, sebuah berita harus memuat hal-hal yang benar terjadi atau fakta, menarik, penting, dan humanis juga memperhatikan waktu peristiwa.
“Unsur fakta dan penting itu perlu. Selain itu, berita harus memuat hal-hal yang dibutuhkan pembaca,” tambahnya.
Lanjut, Iswidodo menjelaskan, berita juga harus memuat unsur 5W+1H, yaitu who (siapa), what (apa), why (kenapa), where (dimana), when (kapan), dan how (bagaimana).
Sementara itu, Iswidodo memberikan beberapa tips agar tulisan dapat dimuat di media masa. diantaranya, tulisan itu harus mudah dipahami, paragraf tidak terlalu panjang, menggunakan font yang mudah dibaca dan gambar harus jelas.
Selain itu, Iswidodo juga memberi pesan kepada peserta bahwa menulis itu enjoy saja, jangan dirasa berat.
Reporter: Zulfiyana Dwi Hidayanti
Editor: Fika Eliza