Malam ini aku tak banyak bersuara
Hanya duduk menengadah
Banyak bintang malam ini
Ada yang saling menjauhi
Ada yang belajar memahami
Ada aku
Yang tak mau pergi dari sini
Pada bulan yang sendiri
Izinkan aku mencintai
Dengan rasa sepi
Dan tidak diketahui
Semarang, Juni 2019
Rima Dian Pramesti
Lahir di Kota Tegal. Warga kampoeng sastra Soeket Teki