Amanat.id – Lomba Penegak Racana Walisongo (Logarawa) III kembali digelar di area Kampus III UIN Walisongo. Kegiatan perlombaan pramuka penegak ini dilaksanakan di Fakultas Ilmu Sosial dan Politik, Auditorium II dan Lapangan utama Kampus III, Rabu-Kamis (10-11/7/2019).
Upacara pembukaan dilaksanakan Rabu pagi di Auditorium II. Dihadiri dan dibuka oleh Wakil Rektor III, Suparman Syukur.
Ia berpesan dalam kegiatan perlombaan ini peserta bisa menggunakan jiwa kompetisi yang sehat agar mendapat hasil yang positif.
“Kegiatan ini sebagai wadah pembentukan karakter sesuai tema kita Peran Pramuka di Era Milenial Menuju Insan yang Bertaqwa,” ungkapnya.
Ketua panitia Ahmad Ali Sutiarno mengatakan lomba kali ini diikuti oleh 18 kontingen. Jumlah seluruh peserta adalah 330 Pramuka Penegak dari berbagai daerah di Jawa Tengah.
“Logarawa III diikuti oleh Pramuka Penegak dan Pandega dari SMA, SMK, Saka, dan Perguruan Tinggi se-Jawa Tengah,” jelasnya.
Adapun delapan cabang lomba yang menjadi kompetesi di Logarawa III adalah Lomba Kaligrafi, Lomba Cepat Tangkas Pramuka (LCTP), Lomba Pionering Aplikatif, Lomba Teknologi Tepat Guna, Lomba Ansamble Musik, Lomba Ketangkasan Baris Berbaris, Lomba Story Telling,Lomba Iklan Layanan Masyarakat.
Ia juga mengatakan, selain cabang lomba untuk penegak, dalam Logarawa III kali ini diadakan lomba Esai Ilmiah untuk Pramuka Pandega perguruan tinggi.
“Peserta yang lolos enam besar seleksi esai akan diundang untuk mempresentasikan karyanya,” katanya.
Reporter: Iin EW